icon

Cara Efektif Menghilangkan Lemak Perut yang Membandel

Kita tahu betul bahwa menurunkan berat badan dari bagian tubuh mana pun bisa jadi sangat sulit. Tapi kabar baiknya adalah menghilangkan lemak perut bisa menjadi sedikit lebih mudah daripada melangsingkan pinggul, paha, atau bagian lain dari tubuh anda.
Articles
02 July 2019
Country(s)
iconiconiconiconiconiconicon

Kita tahu betul bahwa menurunkan berat badan dari bagian tubuh mana pun bisa jadi sangat sulit. Tapi kabar baiknya adalah menghilangkan lemak perut bisa menjadi sedikit lebih mudah daripada melangsingkan pinggul, paha, atau bagian lain dari tubuh anda. Tetapi hanya karena lemak perut sedikit lebih mudah hilang, tidak berarti hal tersebut tidak berbahaya. Faktanya, justru sebaliknya.


Sayangnya, lemak perut adalah lokasi paling berbahaya untuk menyimpan lemak. Karena lemak perut, yang disebut sebagai lemak visceral, hanya mengelilingi organ anda secara sementara dan lebih aktif beredar di dalam aliran darah. Hal itu meningkatkan jumlah lemak dalam darah (kadar lipid darah) dan meningkatkan kadar gula darah yang akan meningkatkan risiko penyakit jantung dan diabetes tipe 2.


Sekaran... apakah benar-benar ada cara ajaib yang cepat dan mudah untuk menghilangkan lemak perut yang membandel - seperti yang diklaim oleh banyak iklan? Sayangnya, tidak. Tapi anda dapat melakukan hal ini:


  1. Hindari makanan yang mengandung lemak trans

Beberapa penelitian telah menghubungkan asupan tinggi lemak trans dengan peningkatan lemak perut. Terlepas anda ingin menurunkan berat badan atau tidak, membatasi asupan lemak trans tetap menjadi ide yang baik. Lemak trans ditemukan di beberapa margarin dan seringkali ditambahkan kedalam makanan kemasan. Lemak ini telah dikaitkan dengan peradangan, penyakit jantung, resistensi insulin dan penambahan lemak perut dalam observasional dan beberapa penelitian. Untuk membantu mengurangi lemak perut dan melindungi kesehatan anda, jauhi produk yang mengandung lemak trans.


  1. Konsumsi lebih banyak serat

Makanan yang tinggi karbohidrat olahan dan gula tidak benar-benar menjinakkan rasa lapar anda, sehingga anda akhirnya akan makan lebih banyak dan berat badan naik! Sebagai gantinya, konsumsi makanan tinggi serat seperti roti gandum utuh, sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan biji chia. Serat larut menyerap air dan membentuk gel yang membantu memperlambat makanan saat melewati sistem pencernaan. Studi menunjukkan bahwa jenis serat ini meningkatkan penurunan berat badan dengan membantu untuk membuat anda merasa kenyang, sehingga secara alami anda akan makan lebih sedikit. Cara ini juga dapat menurunkan jumlah kalori yang diserap tubuh dari makanan.


  1. Batasi konsumsi alkohol Anda

Alkohol diketahui memiliki manfaat kesehatan, jika dikonsumsi dalam jumlah kecil. Tapi bisa sangat berbahaya jika diminum terlalu banyak. Asupan alkohol yang berlebihan akan mengakibatkan meningkatnya lemak perut. Studi observasional mnemukan hubungan antara konsumsi alkohol berat dengan peningkatan risiko obesitas sentral secara signifikan (penyimpanan lemak berlebih di sekitar pinggang). Jika Anda perlu mengurangi lingkar pinggang Anda, pertimbangkan untuk minum alkohol secukupnya atau menahan diri sepenuhnya.


  1. Manjakan diri dengan diet protein tinggi

Setiap orang berbicara tentang manfaat protein: tidak hanya membantu anda tetap kenyang, tetapi juga bertanggung jawab untuk memperbaiki robekan kecil yang disebabkan oleh latihan kekuatan di otot Anda. Protein membantu mereka tumbuh lebih besar dan lebih kuat sehingga mendorong keluar lemak tubuh dalam prosesnya.


Hal ini sangat penting sebelum anda melakukan olahraga. Kita semua pernah merasa bersalah karena setelah bekerja keras di gym, kemudian langsung menuju ke Mc Donald setelahnya karena kita SANGAT LAPAR. Hasilnya, anda makan lebih banyak kalori daripada yang anda bakar dan berakhir dengan kelebihan lemak perut. Untuk mencegah diri Anda merasa lapar setelah berolahraga, makanlah camilan dengan setidaknya 12 gram protein sebelum berolahraga untuk membantu mengekang rasa lapar yang mungkin mendekat saat anda membakar kalori. Pastikan untuk memasukkan sumber protein yang baik pada setiap makanan, seperti daging, ikan, telur, susu, protein whey atau kacang-kacangan.


  1. Ucapkan ’selamat tinggal’ untuk stres

Stres dapat mengacaukan setiap bagian tubuh. Cara anda menghadapinya dapat membuat atau menghancurkan tujuan penurunan berat badan Anda. Dalam kebanyakan kasus, ketika kita menghadapi stres, kita cenderung makan lebih banyak karena kita menggunakan makanan sebagai pengganti untuk menghadapi stres. Sebenarnya, makan makanan untuk membuat diri anda merasa lebih baik biasanya jauh lebih mudah daripada benar-benar menghadapi stres secara langsung. Makanan saat stress ini hanya dapat menyebabkan satu hal yaitu menumbuhkan lebih banyak lemak. Cobalah untuk melakukan aktivitas menyenangkan yang menghilangkan stres, seperti berlatih yoga atau meditasi.


  1. Kurangi makanan dan minuman manis

Asupan gula yang berlebihan adalah penyebab utama kenaikan berat badan pada banyak orang. Gula mengandung fruktosa, yang telah dikaitkan dengan beberapa penyakit kronis jika dikonsumsi secara berlebihan. Termasuk penyakit jantung, diabetes tipe 2, obesitas dan penyakit hati berlemak. Penting untuk disadari bahwa lebih dari sekadar gula rafinasi dapat menyebabkan penambahan lemak perut. Bahkan gula yang lebih sehat, seperti madu asli, harus digunakan dengan hati-hati. Mengganti minuman manis dengan air akan membantu secara signifikan dalam mengurangi asupan gula. Jika Anda menyukai makanan manis dan perlu menambahkan aksen manis terakhir pada makanan anda, makanlah apel, melon, atau buah beri segar.


  1. Berkomitmen pada gaya hidup fisik

Satu-satunya hal terpenting yang dapat dilakukan orang untuk mencegah penumpukan lemak perut dan menghilangkan lemak perut yang ada adalah berkomitmen pada aktivitas fisik, dan gaya hidup fisik. Lemak pertama yang anda hilangkan saat berolahraga adalah lemak visceral. Latihan aerobik (cardio) adalah cara yang efektif untuk meningkatkan kesehatan dan membakar kalori. Studi menunjukkan hal itu sangat efektif dalam melangsingkan pinggang.


Jika Anda tidak memiliki rutinitas olahraga yang baik, cukup berjalan kaki adalah langkah pertama menuju penurunan berat badan. Berjalan adalah titik awal yang cukup bagus bagi orang-orang. Terutama jika anda sedang keluar dari gym untuk sementara waktu dan ingin kembali ke rutinitas latihan. Cara mudah untuk mendekatinya adalah berkomitmen untuk berjalan cepat 10 menit setelah makan malam, dan perlahan-lahan tingkatkan waktu saat anda merasa lebih nyaman dengan gerakan harian.


  1. Cobalah diet rendah karbohidrat

Ada alasan mengapa diet rendah karbohidrat telah membuat pengaruh besar. Hal itu terjadi karena diet karbohidrat akan menyebabkan ketosis ringan, yang merupakan kondisi pembakaran lemak yang seharusnya membuat anda merasa kurang lapar. Kunci sukses dengan diet rendah karbohidrat (terutama jika anda terbiasa dengan gaya hidup dengan karbohidrat tinggi) adalah mengganti karbohidrat yang hilang dengan makanan kaya protein. Dengan begitu, volume makanan anda akan tetap sama, tetapi kali ini anda melakukannya dengan sehat. Ditambah, diet rendah karbohidrat membantu mengurangi asupan kalori secara keseluruhan karena ia mengganti kalori dengan zat yang lebih mengenyangkan.


  1. Prioritaskan tidur

Tidur sangat penting untuk banyak aspek kesehatan, termasuk berat badan. Studi menunjukkan bahwa orang yang kurang tidur cenderung menambah berat badan, termasuk lemak perut. Jika hanya memiliki tidur yang sedikit setiap malam, itu akan mendorong anda untuk ngemil dan membuat keputusan tidak sehat yang dapat memengaruhi penurunan berat badan. Meskipun jam tidur setiap orang bervariasi, namun jam tidur ideal yang butuhkan biasanya 7 atau 8 jam. Selain tidur minimal 7 atau 8 jam per malam, pastikan anda mendapatkan kualitas tidur yang cukup. Jika anda menderita sleep apnea atau gangguan tidur lainnya, bicarakan dengan dokter dan dapatkan perawatan.


  1. Ubah gaya hidup Anda

Menurunkan berat badan dan mempertahankannya tidaklah mudah kecuali anda menerapkan kebiasaan diet dan gaya hidup anda secara permanen karena melakukan cara diet saja tidak akan memiliki efek besar dengan sendirinya. Jika anda menginginkan hasil yang baik, anda perlu menggabungkan berbagai metode yang telah terbukti efektif. Diantaranya, hal-hal terkait dengan makan sehat dan gaya hidup sehat secara keseluruhan. Oleh karena itu, mengubah gaya hidup untuk jangka panjang adalah kunci untuk menghilangkan lemak perut dan mempertahankannya. Ketika anda memiliki kebiasaan sehat dan makan makanan sehat, kehilangan lemak cenderung mengikuti sebagai efek samping alami.


Sebagian besar penurunan berat badan hanyalah berfokus pada makanan yang anda masukkan ke dalam tubuh dan aktivitas yang anda lakukan. Tapi anda tidak menyadari seberapa banyak anda makan saat pergi keluar atau makan malam dengan teman-teman. 

Jika anda melihat kembali dan membuat diri anda sadar akan fakta itu, pastinya anda lebih mampu untuk membuat keputusan yang sehat. Perlu diingat bahwa untuk melangsingkan perut, anda harus benar-benar bermuara pada tiga hal: nutrisi, olahraga, dan dedikasi.

Save to bookmark
Share

What to read next


Bone Cancer Day in Indonesia
11 April 2022
Bone Cancer Day in Indonesia
In Indonesia, Bone Cancer Awareness Day is celebrated every 11 April to promote awareness about the ...
Hari Gizi Nasional 2022: Aksi Bersama Cegah S...
24 January 2022
Hari Gizi Nasional 2022: Aksi Bersama Cegah Stunting Dan Obesitas
Pada tiap tanggal 25 Januari diperingati sebagai Hari Gizi Nasional. Diadakannya kampanye mengenai g...
Things You Must Bring during COVID-19 Pandemi...
27 September 2021
Things You Must Bring during COVID-19 Pandemic
Pandemi COVID-19 telah mendorong setiap orang untuk hidup sehat. Alat-alat kebersihan dan perlindung...